Divif 3 Kostrad Gelar Story Telling Hari Pahlawan

NusantaraInsight, Gowa — Bertepatan dengan Hari Pahlawan, Divisi Infanteri 3 Kostrad menggelar “Story Telling Hari Pahlawan” kepada anak-anak keluarga besar Divif 3 Kostrad yang disebut “Generasi Cakra” berlokasi di Pakatto, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa, Provinsi Sulawesi Selatan, Jumat (10/11/2023).

Generasi Cakra bertemu langsung dengan pahlawan pejuang kemerdekaan Indonesia dari Veteran PKRI (Pejuang Kemerdekaan Republik Indonesia), Ibu Muna atau lebih dikenal dengan nama Deng Kinang.

“Anak-anak perlu diajak memahami arti makna dari Hari Pahlawan. Mengenalkan sejarah perjuangan para pahlawan melalui kegiatan bercerita atau Story Telling akan lebih menarik dan menyenangkan bagi anak-anak. Disini mereka pun bisa bertanya langsung kepada pahlawan itu sendiri, saksi hidup betapa perjuangan kemerdekaan Indonesia”, ujar Mayjen TNI Choirul Anam, SE, MM, Panglima Divisi 3 Kostrad.

Veteran PKRI, Ibu Muna (Deng Kinang), bercerita tentang perjuangannya bersama ibunya membantu pahlawan Sulawesi Selatan, Sultan Hasanuddin, melawan penjajah. Anak-anak berpakaian nuansa pahlawan bersemangat dan sangat antusias mendengarkan cerita pahlawan Indonesia yang nyata hadir bersama mereka. Diharapkan kegiatan ini mampu menginspirasi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa akan semangat perjuangan dan rela berkorban para pahlawan.

BACA JUGA:  Dari Kabupaten Bantaeng Untuk Indonesia, Kasad Serukan Perang Melawan Sampah

Kegiatan ini dihadiri sekitar 50 anak-anak prajurit TNI yang berada di Asrama Militer Divisi Infanteri 3 Kostrad dengan usia anak 4 s.d 10 tahun bertempat di GOR Kikav 14/Julang Jagratara Divif 3 Kostrad.