Cuaca Sepekan : Indonesia Masuki Pancaroba Ada Potensi Hujan Es

Cuaca sepekan
Prospek Cuaca Sepekan

Dinamika Atmosfer juga membuat labilitas lokal kuat, dimana mendukung proses konvektif pada skala lokal terdapat di Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, Jawa Timur, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku, Maluku Utara, Papua Barat Daya, Papua Barat, Papua Tengah, Papua Pegunungan dan Papua Selatan.

Prospek Cuaca Sepekan

Cuaca di Indonesia umumnya berawan hingga hujan ringan. Patut diwaspadai peningkatan hujan dengan intensitas lebat hingga sangat lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang.

Wilayah Indonesia yang berpotensi hujan lebat untuk periode 08-10 April 2025 adalah, Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Jawa Timur, NTB, Kalimantan Timur, Papua Pegunungan dan Papua.

Sedangkan untuk potensi angin kencang untuk periode tersebut akan menimpa Provinsi Maluku.

Adapun wilayah Indonesia yang berpotensi hujan lebat pada 11-14 April 2025 adalah, Sumatera Utara, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, NTT, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara dan Papua Pegunungan.

BACA JUGA:  Lebih Dekat dengan Hus Irmawati Usba, Dirigen dalam Sarasehan IKA UNM

Potensi angin kencang akan melanda Aceh, Riau, Jawa Timur, NTT dan Maluku.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, BMKG menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrim yang dapat terjadi selama masa pancaroba. Seperti hujan lebat disertai angin kencang, petir dan angin puting beliung.
Pastikan untuk mengamankan benda-benda yang mudah terbawa angin. Hindari berteduh di bawah pohon atau baliho yang rapuh saat hujan deras dan selalu perbarui informasi cuaca terkini melalui laman resmi BMKG. (**)