Putri Dakka di Mata Widi Nugroho, Menginspirasi Banyak Orang

NusantaraInsight, Makassar — Putri Dakka Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPR RI Partai Nasdem daerah pemilihan (dapil) Sulsel III ternyata sangat menginspirasi banyak orang.

Hal ini disampaikan oleh Widi Nugroho Vokalis Hello Band yang juga salah satu artis dibalik sukses Birthday Party Putri Dakka ke-37, pada Kamis (1/2/2024) melalui direct message (DM) kepada Tim Holding.

Widi yang juga dikenal karena Lagu Dua Cincin itu menuturkan bahwa sosok Putri Dakka sangat menginspirasi banyak orang.

Bahkan dirinya menjadi saksi bahwa ia termasuk salah satu orang yang terinspirasi dengan sosok Putri Dakka ini.

“Sosok Putri Dakka sangat menginspirasi banyak orang, termasuk saya secara pribadi,” ungkap melalui voice note yang dikirimkan.

“Bagaimana beliau menebarkan kebaikan di manapun beliau berada. Hatinya nggak pernah bisa melihat orang sedih, tidak pernah bisa melihat orang susah, orang menderita,” tuturnya lagi.

“Jadi beliau selalu hatinya tergerak untuk bisa bantu dan dia adalah orang yang selalu bisa bermanfaat bagi orang banyak dan dia orang yang ingin mengajak orang-orang yang di sekitarnya itu sukses juga,” lanjutnya.

BACA JUGA:  Dinas Perpustakaan Kota Makassar Rencana FGD UU No. 13/2018

“Jadi itu salah satu motivasi yang luar biasa dan itu lahir dalam dirinya, makanya saya secara pribadi sangat bangga dan saya sangat support saat beliau maju untuk menjadi anggota legislatif karena beliau ingin menjadi orang yang lebih bisa bermanfaat bagi banyak orang lebih banyak orang lagi. Dan ini semoga semuanya ini bisa berjalan dengan lancar dan kami berharap beliau bisa mewakili masyarakat di Sulawesi Selatan dan bisa menginspirasi banyak orang,” tutupnya.

Diketahui, Widi Nugroho bersama Vando Sambo, 3Srigala dan Yoga Pluto selalu memberikan support kepada Putri Dakka.

Dimana pun Putri Dakka melakukan sosialisasi, Widi dan artis lainnya selalu mengambil peran untuk menghibur masyarakat.

Persahabatannya dengan Putri Dakka sangat kuat, ini dibuktikan dengan cara hijrah sementara waktu di Kota Palopo untuk membantu perjuangan Putri Dakka menuju Senayan.