NusantaraInsight, Maros — Jejak Langkah Pendidikan Indonesia (Jalanin) Kabupaten Maros Berkolaborasi dengan Badan Komunikasi Pemuda dan Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) Kab.Maros mengadakan Talkshow dengan tema “Smart Teens with Healthy Habit” di Baruga A Kantor Bupati Maros.
Acara ini bertujuan untuk membangun rutinitas disiplin bagi remaja untuk hidup sehat, mulai dari pola makan, tidur, hingga perawatan kulit.
Ketua Jalanin Maros, Bachtiar, mengatakan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk membantu remaja memahami cara menjaga kesehatan mental dan mengurangi kebiasaan buruk seperti merokok, main HP berlebihan, atau makan junk food.
Alhamdulillah Peserta yang mengikuti kegiatan ini lebih seratus remaja peserta dari berbagai Sekolah menengah Atas dan kejuruan di kabupaten Maros ,”Lanjut ketua Pengurus Daerah Jalanin Maros
“Mengajak Para Remaja untuk hidup sehat dan jangan banyak bermain game di Hp,” kata Muhammad Yusuf Ali, Ketua Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) Kab Maros.
Sitti Zainab, Ketua Pengurus Wilayah Jalanin Sulawesi Selatan, juga menekankan pentingnya keberanian dalam menjalani hidup, kesehatan mental, dan konsumsi makanan yang baik dan halal. “Fokus pada proses jangan pada hasil,” katanya.
Acara ini diharapkan dapat membantu remaja Maros untuk memiliki kebiasaan hidup yang sehat dan produktif. Tutup Sitti Zainab


br






br






