Laporan: Nur Ikhsan
Mahasiswa Ilmu Komunikasi Fisip Unismuh Makassar
NusantaraInsight, Gowa — Muhammadiyah Cabang Parangloe Gowa senantiasa menjalin kerjasama dengan organisasi otonom Muhammadiyah (Ortom) dalam menyebarkan dakwah Islam dan syiar persyarikatan di tengah masyarakat.
Kerjasama dengan ortom terlihat setiap kali ada kegiatan ortom juga ambil bagian menyukseskan program kerja di cabang.
Ortom itu yakni Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyiyatul Aisyiyah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah,Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Tapak Suci Putra Muhammadiyah dan Hizbul Wathan.
Demikian ditegaskan Sekretaris Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Parangloe Gowa, Nur Riswandy Marsuki, S.Sos, M.Si kepada media pekan kedua April 2024.
Dijelaskan, bentuk kerjasama lain yaitu Pesantren Hizbul Wathan yang ada di wilayah cabang dapat di gunakan dalam berbagai kegiatan termasuk saat dilaksanakan kaderisasi.
Saat ini di PCM Parangloe ada 4 Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) yaitu PRM Bontosunggu, PRM Lanna, PRM Belapunranga dan PRM Borisallo.
Selalu PCM yang baru terbentuk periode 2022-2027, koordinasi dan konsolidasi antar majelis dan PRM terus dilakukan agar roda organisasi dapat berjalan secara baik.
Selama pengajian rutin telah dilakukan pada cabang dan ranting. Pengajian itu dalam sepekan dilaksanakan 4 kali dengan lokasi yang berbeda
Program pengajian rutin itu , dilakukan di masjid berbeda yakni di Masjid H.Burhanuddin, Masjid At Taqwa, Masjid An Ni’ma dan Masjid Al Muhajirin dan lain sebagainya.
Amal Usaha Muhammadiyah yang ada di PCM Parangloe yakni TK Aisyah Bontosunggu dan Pesantren Hizbul Wathan.
Selama bulan Ramadhan 1445 H kegiatan yang berjalan yaitu Rihlah Ramadhan di Masjid Nurul Iman dan di PRM Belapunranga ada pengajian rutin
Susunan pengurus PCM kecamatan Parangloe 2022-2027 yakni: Ketua, Drs.H.Bahrun,M.Pd. Wakil Ketua H.Shalahuddin,LC; Ridwan AR, S.Pd, MM; Muh Idris Dolo, S.Pd, MM; Muh Saleh SE; Darwis Ramping, SE; Muh Rustam, S.Pd.
Sekretaris: Nur Riswandy Marzuki, S.Sos, M.Si. Bendahara; Haeruddin Gaffar, S.Sos.***