Sport  

Maverick Vinales Juara MotoGP AS, Jorge Martin Tetap di Puncak

Maverick Vinales
Maverick Vinales

NusantaraInsight, AS — Maverick Vinales keluar sebagai juara MotoGP Amerika Serikat (AS) 2024. Vinales mengalahkan Pedro Acosta ditempat kedua dan Enea Bastianini di podium ketiga sedangkan Marc Marquez jatuh.

MotoGP Amerika Serikat digelar di Circuit of the Americas pada Senin (15/4/2024) dinihari WITA. Vinales, pole sitter, comeback dari start yang buruk untuk melintasi garis finis terdepan.

Pebalap Aprilia itu pelan-pelan menyodok ke rombongan depan lalu terlibat duel sengit dengan Acosta di beberapa putaran terakhir. Pada akhirnya, Vinales menjadi pemenang lomba dengan selisih lebih dari 1,8 detik dari rider GASGAS Tech3 itu. Vinales menegaskan dominasinya seri Amerika Serikat musim ini usai menjadi juara di sprint race.

Nasib apes diterima Marc Marquez. Pebalap Gresini itu tampil kompetitif sampai akhirnya bisa memimpin balapan. Namun, Marquez justru jatuh di Tikungan 11 sehingga terpaksa retired.

Jorge Martin harus puas finis keempat meski sempat tampil menjanjikan di paruh pertama balapan. Martin disalip Enea Bastianini, yang merebut podium ketiga. Sedangkan Francesco Bagnaia finis kelima.

BACA JUGA:  Jadwal Lengkap Pekan ke-10 Liga 1 2024/2025

Fabio Di Giannantonio menyudahi balapan di posisi keenam. Aleix Espargaro, Marco Bezzecchi, dan Brad Binder melengkapi jajaran 10 besar

Klasemen Sementara

Walaupun Jorge Martin harus puas finis keempat di MotoGP Amerika Serikat 2024. Martinator tetap bercokol di puncak klasemen sementara.
Seri ketiga MotoGP 2024 berlangsung di Circuit of the Americas, Senin (15/4/2024) dini hari WIB. Maverick Vinales keluar sebagai pemenangnya.

Vinales mengasapi Pedro Acosta dan Enea Bastianini yang mengisi podium. Martin di urutan keempat, disusul Francesco Bagnaia dan Fabio Di Giannantonio.

Hasil apes dialami rider Gresini Racing, Marc Marquez. The Baby Alien sempat memimpin race hingga lap kesebelas, tapi tergelincir dan crash di Turn 11 sehingga tak bisa melanjutkan balapan.

Keberhasilan Maverick Vinales kali ini sekaligus melengkapi akhir pekan gemilangnya di Amerika Serikat. Top Gun sebelumnya sukses menyabet juara sprint race dan merebut pole position.

Hasil mentereng Vinales pekan ini membawanya melesat ke posisi ketiga klasemen dengan 56 poin. Rider Aprilia ini hanya berjarak 3 angka dari Enea Bastianini di atasnya.

BACA JUGA:  Piala Dunia U-17: Jerman Tersingkir, Delapan Tim ke Perempat Final

Puncak klasemen MotoGP 2024 sementara ini masih diduduki Jorge Martin. Pebalap tim Pramac Ducati ini mengoleksi 80 poin.

Klasemen MotoGP 2024
1. Jorge Martin: 80 poin
2. Enea Bastianini: 59 poin
3. Maverick Vinales: 56 poin
4. Pedro Acosta: 54 poin
5. Francesco Bagnaia: 50 poin
6. Brad Binder: 49 poin
7. Aleix Espargaro: 39 poin
8. Marc Marquez: 36 poin
9. Fabio Di Giannantonio: 25 poin
10. Jack Miller: 22 poin
11. Marco Bezzecchi: 20 poin
12. Fabio Quartararo: 19 poin
13. Alex Marquez: 14 poin
14. Miguel Oliveira: 13 poin
15. Raul FernandezL 7 poin
16. Augusto Fernandez: 7 poin
17. Joan Mir: 7 poin
18. Johann Zarco: 5 poin
19. Alex Rins: 3 poin
20. Takaaki Nakagami: 2 poin