News  

Toko Refill Bulukumba Kurangi Sampah Sachet 21 Ribu Kemasan

Dampak pada manusia ketika manusia mengonsumsi ikan atau rumput laut yang telah terkontaminasi mikroplastik, partikel plastik dan zat kimia berbahaya yang menempel di permukaannya, seperti logam berat, pestisida, dan senyawa pengganggu hormon (endocrine disrupting chemicals seperti BPA, ftalat) berpotensi masuk ke dalam tubuh manusia.

Akumulasi mikroplastik dan zat toksik tersebut dalam jangka panjang dapat memicu gangguan hormon (endokrin), meningkatkan risiko gangguan metabolisme, berkontribusi terhadap peradangan kronis, serta berpotensi mempengaruhi fungsi organ vital seperti hati, ginjal, sistem saraf, dan sistem reproduksi. Tutup Firly.

Sebelumnya, Aliansi Komunitas Sungai (AKSI) Bulukumba melakukan Brand Audit sampah yang ada di 3 Sungai Bulukumba (Balantieng, Bijawang dan Bialo) dalam peringatan hari lingkungan hidup, 5 Juni 2025.

Dalam temuan Aksi Bulukumba ketika melakukan Brand Audit menemukan 5 merk terbanyak yang terdiri dari Wings, Indofood, Mayora, PT Mandiri Investama Sejati, dan PT Santos Jaya Abadi.

BACA JUGA:  Direktur ZH Konsultan: Website BPSIP Sulsel Bisa Jadi Rujukan Data Pertanian