Era Mulia 2025, Kadis PU Makassar Paparkan 105 Ruas Jalan Diaspal, 116 Drainase Dibangun

NusantaraInsight, Makassar — Di bawah kepemimpinan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin bersama Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham (MULIA), arah pembangunan infrastruktur tidak lagi sekadar berorientasi pada program yang bersifat simbolik, tetapi difokuskan pada pembenahan menyeluruh dari level paling dasar.

Di tengah dinamika pembangunan perkotaan yang kian kompleks, Pemerintah Kota Makassar, mencatatkan capaian penting melalui program-program infrastruktur yang menyentuh langsung kebutuhan dasar masyarakat.

Sepanjang Tahun 2025, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar tampil sebagai salah satu motor penggerak utama dalam menjawab persoalan klasik Kota, kondisi jalan lingkungan, konektivitas wilayah, serta sistem drainase yang selama ini menjadi keluhan warga.

Pada sektor jalan, tercatat sebanyak 105 ruas jalan berhasil diperbaiki melalui pekerjaan pengaspalan. Perbaikan ini menyasar jalan-jalan lingkungan hingga penghubung antar wilayah yang selama bertahun-tahun mengalami kerusakan dan menghambat mobilitas warga.

Tak hanya itu, program peningkatan kualitas jalan juga diperkuat melalui pekerjaan paving block. Sebanyak 135 ruas jalan direalisasikan melalui skema belanja modal, sementara 126 ruas lainnya ditangani melalui program pemeliharaan oleh satuan tugas (satgas).

BACA JUGA:  drg. Ita Pimpin Rakor Internal

Pada sektor drainase, yang kerap menjadi sumber persoalan banjir dan genangan air saat musim hujan, Dinas PU juga mencatatkan capaian signifikan. Sepanjang 2025, dilakukan pembangunan drainase pada 32 ruas, serta rehabilitasi drainase di 84 ruas lainnya.

Kepala Dinas PU Kota Makassar, Zuhaelsi Zubir, menyampaikan bahwa capaian tersebut merupakan hasil kerja terukur dan berkesinambungan yang dilakukan jajarannya di bawah arahan Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham.

Fokus utama diarahkan pada pembenahan infrastruktur dasar yang berdampak langsung pada aktivitas dan keselamatan masyarakat.

“Sepanjang tahun 2025, kami mencatat penyelesaian pekerjaan infrastruktur di ratusan ruas, baik melalui skema belanja modal maupun pemeliharaan oleh satuan tugas,” ujar Zuhaelsi, Jumat (2/1/2026).

Filosofi pembangunan yang diusung adalah menyelesaikan masalah sedikit demi sedikit, namun konsisten, terukur, dan berdampak langsung bagi masyarakat, hasilnya mulai terlihat nyata.

Aksi senyap tapi nyata sepanjang tahun 2025 kini mulai terlihat, Dinas PU Kota Makassar, mencatat kinerja dengan menyelesaikan perbaikan dan peningkatan infrastruktur di ratusan titik yang tersebar di berbagai kecamatan.