News  

Pemprov Sulsel Uji 551 BCKS di CAT dan Wawancara

NusantaraInsight, Makassar — Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan melanjutkan proses seleksi Bakal Calon Kepala Sekolah (BCKS).

Pemprov Sulsel akan menguji kemampuan terhadap 551 BCKS melalui Computer Assisted Test (CAT) dan seleksi melalui proses wawancara

Adanya kepastian kedua tes itu disampaikan melalui surat edaran yang ditandatangani oleh Sekretaris Daerah, Jufri Rahman, Rabu (21/1/2026).

“Seleksi ini berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI No 7 Tahun 2005 dan surat edaran tentang himbauan penyelesaian pelaksana tugas kepala sekolah,” papar Jufri.

Pemanggilan tes CAT dan wawancara kepada 551 BCKS akan dilakukan selama dua hari, Jumat 23 Januari dan Sabtu 24 Januari 2026 dan dipusatkan di UPT Penilaian Potensi dan Kompetensi BKD Sulsel.

Untuk hari pertama seleksi, akan dibagi ke dalam empat sesi. Setiap sesi akan diikuti oleh 69 peserta BCKS.

Pada hari kedua, juga dibagi ke dalam empat sesi. Untuk sesi pertama sampai ketiga akan diikuti 69 peserta. Dan sesi ke empat akan diikuti oleh 68 peserta.

BACA JUGA:  Akhyar Syadir Ali Juara Lomba Karya Jurnalistik PWI Gowa 2025

“Kami sudah dapat jadwal tesnya. Semua yang dipanggil merupakan hasil seleksi berkas beberapa hari lalu,” ungkap Plt SMKN 2 Bantaeng, Hasmawati.

Di Sulsel, setidaknya ada 112 sekolah yang masih dijabat oleh plt. Beberapa plt yang saat ini menjabat, juga lolos berkas beberapa waktu lalu.

Pelaksanaan kedua tes itu untuk memastikan, adanya proses seleksi yang transparan, akuntabel dan mengikuti aturan yang telah ditetapkan.

(Budi/PPID Disdik Sulsel)