Lurah Maccini Sombala Buka Turnamen Pencak Silat Tamalate Cup 1

NusantaraInsight, Makassar — Lurah Maccini Sombala Saddam Musma membuka turnamen Pencak Silat Tamalate Cup Championship 1 di Lorong Budaya Deppasawi Kelurahan Maccini Sombala Kecamatan Tamalate Makassar, Sabtu (26/8/2023).

Pembukaan turnamen Pencak Silat Tamalate Cup Championship 1 ini adalah rangkaian kegiatan peringatan HUT RI ke-78 di kelurahan Maccini Sombala yang ditandai dengan pemukulan gong pertandingan oleh Lurah Maccini Sombala.

Dalam sambutannya, Saddam Musma membuka dengan quote terkenal dari mantan Presiden Amerika Serikat John F Kennedy.

“Wahai pemuda, jangan engkau bertanya apa yang dunia berikan kepadamu, tapi bertanyalah apa yang akan kamu berikan kepada dunia,” ucapnya mengawali sambutannya.

Saddam Musma yang terkenal sangat dekat dengan warganya ini, juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Maccini Sombala karena dengan kerja sama dan koordinasi yang baik antara pemerintah daerah dengan masyarakat sehingga Kelurahan Maccini Sombala meraih juara 2 pada tingkat nasional pada lomba Kelurahan Terpadu.

“Dimana sebelumnya, kami di Kelurahan Maccini Sombala meraih juara pertama untuk tingkat kota kemudian juara untuk tingkat provinsi dan kemudian mewakili Sulawesi Selatan untuk berlomba pada tingkat nasional dan meraih posisi ke dua secara nasional,” terang Saddam.

BACA JUGA:  Lurah Parang Tambung Dukung Kemajuan Pencak Silat di Kecamatan Tamalate

“Jadi saat ini, seluruh mata memandang ke Kelurahan Maccini Sombala, bahkan kemarin kita menerima tamu dari luar negeri dan besok ada tamu dari Tanjung Pinang untuk meninjau Kelurahan Maccini Sombala ini,” tambahnya.

“Dan salah satu penunjang kelurahan terpadu, yaitu salah satunya dengan gerakan olahraga pencak silat ini. Untuk itu saya berharap agar adik-adik sekalian dapat bertanding dengan penuh sportifitas, selamat bertanding,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Panitia Hermanto, SE menyebutkan bahwa peran besar dari Lurah Maccini Sombala akan turnamen ini, cukup besar dengan menjadi sponsor utama dari turnamen ini.

“Setengah dari piala yang akan diperebutkan ini, adalah sumbangan dari Pak Lurah,” ucapnya saat sambutan.

Hal ini diamini oleh Ketua Tapak Suci Putra Muhammadiyah cabang Maccini Sombala Rahmat Tumengkol yang juga turut mengucapkan terima kasih atas dukungan besar dari Lurah Maccini Sombala.

Hadir dalam acara ini, Rahman Rumaday (Pembina Tapak Suci Putra Muhammadiyah cabang Parangtambung), drg. Wahida Eka Putri (Pemberdayaan Perempuan Kreatif), Indah Adjid, SE (Ketua Tapak Suci Parangtambung), Sadriana, S.Pdi (Pelatih Kader Tapak Suci), Haeruddin Dg Masang (Tokoh Budaya) dan para shelter warga Maccini Sombala serta para orang tua siswa pencak silat.